cara mudah beternak ayam bangkok aduan

PETERNAKAN AYAM BANGKOK ADUAN

cara mudah beternak ayam bangkok aduan

memilih aduan yang berkualitas super


Beternak Ayam Bangkok Aduan : Ayam bangkok adalah salah satu jenis ayam aduan yang menjadi favorit bagi para pecinta ayam petarung karena ayam bangkok memiliki banyak sekali keunggulan dibandingkan dengan ayam-ayam aduan jenis lainnya. Selain untuk dijadikan ayam aduan, ayam bangkok juga bisa menjadi prospek untuk diternakkan, karena ayam bangkok mempunyai harga yang cukup tinggi

Dalam memilih aduan yang berkualitas super bukanlah suatu hal yang mudah untuk dilakukan, terlebih lagi bagi para pemula hal ini disebabkan karena banyaknya ciri-ciri umum dan khusus yang harus dipenuhi pada saat memilih dan membeli Ayam Bangkok Aduan. Cara beternak ayam bangkok aduan sebanarnya sangatlah mudah, tidak jauh beda dengan kita memelihara ayam kampung atau ayam jenis lainnya, yang perlu untuk  kita perhatikan dalam berternak ayam bangkok aduan yaitu pemilihan induk ayam bangkok yang berkualitas, baik induk ayam bangkok betina maupun ayam bangkok pejantan. Untuk menghasilkan peranakan ayam bangkok yang baik atau anak ayam bangkok yang berkualitas, menurut dari para peternak ayam bangkok aduan sebaiknya dalam pengawinan induk ayam bangkok betina dan ayam bangkok pejantan harus dalam keadaan sehat, karena apa bila dalam pengawinan ayam bangkok tersebut salah satu diantaranya sakit/kurang sehat atau mempunyai kelainan, bisa menyebabkan peranakan atau anak ayam bangkok yang kurang bagus atau masih mempunyai kelainan yang menyebabkan harga ayam bangkok aduan tersebut terpengaruh atau lebih murah.


    Ada beberapa hal yang perlu untuk diperhatikan untuk memulai peternakan ayam bangkok aduan, yaitu sebagai berikut


    Pemilihan Pejantan Unggul (Ayam Bangkok)

    Memilih induk betina dan pejantan ayam bangkok yang terunggul atau yang berkualitas terbaik. Untuk memulai peternakan ayam bangkok aduan hal yang paling utama yang harus dilakukan adalah dengan memilih bibit ayam bangkok yang terunggul. Dalam mengawinkan pejantan dan induk ayam bangkok, kita perlu mempersiapkan sebuah kandang. Kandang yang digunakan yaitu kandang umbaran agar terjadi proses pembiakan yang bagus.

    Memancing Induk Kawin Lagi
    Setelah induk ayam bangkok bertelur dan mengerami telur-telurnya, ada tips atau cara untuk memancing agar induk ayam bangkok mau untuk kawin lagi. Caranya adalah dengan memercikkan sang induk dengan sedikit air, sehingga telur yang dihasilkan semakin banyak.
    cara mudah beternak ayam bangkok aduan


    Letakkan Telur Terpisah
    Alangkah baiknya telur-telur ayam bangkok tersebut diletakkan secara terpisah agar nantinya pada saat telur menetas, anak-anak ayam Bangkok dapat dipindahkan ke kandang yang lebih baik. Dengan begitu kesehatan anakan ayam bangkok aduan dapat lebih terjaga.

    Perhatikan Pakan Untuk Ayam Bangkok
    Dalam memberi pakan untuk ayam bangkok, banyak sekali jenis pakan yang dapat kita berikan pada ayam bangkok aduan. Namun yang perlu untuk diperhatikan adalah dengan membaca cara pemberian pakan yang tertera pada kemasan pakan tersebut.

    Kandang Ayam Bangkok
    Untuk kandang ayam bangkok tidak perlu yang terlalu mewah sehingga akan membengkakan biaya, yang penting adalah kebersihan kandang. Jika kandang ayam bersih maka ayam bangkok peliharaan kita akan tumbuh dengan sehat karena tempat tinggalnya higienis terbebas dari penyakit dan virus.

    Keuntungan Beternak Ayam Bangkok
    Beternak ayam bangkok memiliki banyak sekali keuntungan, karena penggemar ayam Bangkok ini cukup banyak apalagi di Indonesia, Ayam bangkok memang memiliki harga yang cukup tinggi. Terlepas dari image ayam bangkok yang terkenal sebagai ayam aduan, ayam bangkok ini dapat memberikan keuntungan bagi para peternak yang mengawali usaha ini dari hobi memelihara ayam.

    CARA BETERNAK AYAM BANGKOK ADUAN

    Cara beternak ayam bangkok aduan di antaranya adalah :
    cara pemilihan induk ayam bangkok betina yang bagus

    Pilih induk bangkok yang baik dan sehat.
    Pilih Pejantan yang sehat dan permainan tarungnya yang bagus. Kemudian kita siapkan kandang umbaran, perkawinan ayam bangkok di kandang umbaran lebih baik dari pada perkawinan di kandang dodogkan. Karena proses perkawinan ayam ini lebih alami.
    Untuk kandang anak ayam bangkok sebaiknya kita buat sebelum ayam bangkok tersebut di kawinkan, agar padasaat menetas nanti, anak-anak ayam bangkok siap dipindahkan.
    Pakan induk dan pakan anak-anak ayam bangkok. Banyak sekali jenis pakan ayam bangkok yang dijual dipasaran, lebih baik baca dulu cara pemberian pakan ayam bangkok sebelum di berikan.
    Untuk tambahan pengetahuan buat para peternak ayam bangkok, perlu diketahui bahwa padasaat ayam bangkok mulai mengerami telurnya, dengan sedikit penyiraman air ke induknya saat mengengkrami telurnya akan membuat induk ayam bangkok tersebut mau kawin lagi. Jadi telur yang dihasilkan dalam beternak ayam bangkok bisa lebih banyak. Hal itu dapat kita lakukan sampai 3 kali, dengan catatan tidak boleh terlalu berlebihan dalam melakukannya. Karena akan membuat induk ayam bangkok tersebut tidak mau mengengkrami telurnya. Setelah itu jangan lupa segera memindahkan anak-anak ayam bangkok tersebut dari induknya, agar induk ayam bangkok tersebut mau kawin lagi.

    Cara Mengawinkan Ayam Bangkok Aduan
    Dibawah ini adalah cara mengawinkan induk ayam bangkok :

    Cara pertama, Induk ayam bangkok jantan dan induk betina dilepaskan dalam kandang yang luasnya kurang lebih 4 m x 6 m. dengan perbandingan 1 : 4 artinya satu pejantan untuk empat ekor betina.
    cara perkawinan ayam bangkok secara alami

    Cara kedua, lebih dikenal dengan cara dog-dogan yaitu induk ayam bangkok betina dipegang dengan posisi ekor menghadap kedepan kemudian ayam betina ini disodorkan keinduk jantan, induk jantan akan langsung mengawini induk betina tersebut. bila pakan ayam terpenuhi induk betina akan bertelur 14 hari setelah perkawinan dan selama masa bertelur sampai selesai induk ayam bangkok betina dikawinkan setiap hari agar nantinya semua telur terbuahi dengan baik oleh pejantan.
    cara mudah beternak ayam bangkok aduan

    Selama masa kawin sampai dengan selesai masa bertelur induk ayam bangkok betina sebaiknya diberikan vitamin secara rutin dua hari sekali yaitu multi vitamin dan tablet calk (tablet calcium untuk membantu pertumbuhan pada anak-anak).

    Tablet calk diberikan 4 hari sekali ditambah dengan pemberian minyak ikan sebutir setiap hari. alangkah baiknya juga diberikan gilingan kulit kerang yang dicampurkan kedalam makanannya, namun yang perlu untuk diperhatikan adalah untuk 1 sendok makan gilingan kulit kerang dicampurkan kedalam makanan untuk 10 ekor induk betina.

    Dalam memberikan gilingan kulit kerang ini cukup diberikan 4 hari sekali selama masa bertelur, Jika pemberian kulit kerang berlebihan bisa mengakibatkan perdarahan pada anus ayam. Semua itu diberikan untuk mendapatkan bibit yang berkualitas unggul atau untuk memperbaiki kualitas telur agar nantinya mendapatkan ayam aduan yang benar-benar tangguh.

    Semoga informasi cara beternak ayam bangkok ini bermanfaat bagi kita semua, data peternakan ayam ini kami olah dari berbagai sumber.

    Belum ada Komentar untuk "cara mudah beternak ayam bangkok aduan"

    Posting Komentar

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel