Beternak bebek, penyakit yang sering menjangkiti ternak bebek

PETERNAKAN BEBEK

Ternak bebek dan Ciri-ciri nya

Klasifikasi Dan Morfologi - Bebek atau Itik adalah nama umum untuk beberapa spesies burung dalam keluarga Anatidae. Bebek umumnya berukuran lebih kecil dibandingkan kerabatnya, angsa, Bebek atau itik sangat identik dengan kehidupan yang selalu berkelompok serta sebagian bebek Menyukai berada di permukaan air. Sejak dari zaman dulu bebek telah di pelihara untuk di ambil dagingnya telur dan Juga di ambil bulunya. Bebek yang di pelihara merupakan bebek yang berasal dari bebek liar. Bebek dapat di jumpai di seluruh belahan dunia kecuali di benua Antartika. Selain itu bebek juga dapat di temukan di berbagai habitat. seperti Rawa, sungai, maupun lautan. 
Bebek:
  •  nama ilmiah : Anas Platyrnchos.
  • Lama hidup: Itik melewar: 5 – 10 tahun
  • Massa: Itik melewar: 0,72 – 1,6 kg
  • Panjang: Itik melewar: 50 – 65 cm
  • Maksimum produksi telur: Itik melewar: 8 – 13
  • Rentang sayap: Itik melewar: 81 – 98 cm

Klasifikasi Bebek:

  • Kingdom: Animalia
  • Filum: Chordata
  • Famili: Anatidae
  • Kelas: Aves
  • Ordo: Anseriformes
  • Genus: Cairina
  • Spesies: Cairina mpschata (itik liar, Cairina domesticus (itik ternak)

Makanan Bebek Atau Itik

Bebek memakan makanan yang bervariasi seperti ikan, tanaman air, rumput, amfibi kecil, cacing, serangga dan moluska kecil. Sehingga bebek atau itik memiliki kemampuan beradaptasi di lingkungan yang baru. Jenis bebek laut mencari makanan di ke dalaman air. Untuk memudahkan mereka dalam menyelam di dasar laut, jenis bebek tersebut memiliki massa atau ukuran tubuh yang lebih besar sehingga bebek tersebut lebih sulit untuk terbang. bebek atau itik dapat di kawin silangkan, akantetapi menghasilkan keturunan yang steril yg artinya tidak dapat menghasilkan keturunan.

Ciri-Ciri Umum

Salah satu ciri yang dimiliki itik atau bebek yakni pada struktur bulu yang mana lapisan bawah bulu tidak akan basah pada saat berendam di dalam air. hal ini tentu akan memberikan control suhu tubuh agar tetap hangat meskipun mereka berada di dalam air, yang disebutkan ini merupakan ciri khusus yang dimiliki oleh itik atau bebek
    Ciri-Ciri Bebek Jantan :
    1. Warna bulunya beragam 
    2. Ukuran tubuh bebek pejantan lebih besar
    3. Saat bersuara bebek pejantan tidak keras dan cenderung lembut
    4. Bagian bulu ekor bebek jantan pada ujungnya terlihat menekuk ke atas.
    5. Bebek jantan maupun betina memiliki kaki yang lebar, dan berselaput
    6. Paruh lebar dan panjang.
    7. Bobot Tubuh sekitar 0,7 - 1,5 Kg dan Panjang sekitar 30 -50 cm.
    Ciri-Ciri Bebek Betina :
    1. Bebek betina biasanya terdapat pola yang berbintik-bintik dan terlihat lebih kusam
    2. Ukuran tubuh bebek betina lebih kecil dan berlekuk dan membulat
    3. Bebek betina bersuara keras
    4. Bagian bulu ekor bebek/itik betina pada ujungnya tidak menekuk ke atas.
    5. Kaki lebar, berselaput dan letaknya berada jauh dibelakang tubuh. serta berjalan agak lambat.
    6. Paruh lebar dan panjang yang mengandung lamellae yang berfungsi untuk menyaring makanan.
    7. Bobot Tubuh sekitar 0,7 - 1,5 Kg dan Panjang sekitar 30 -50 cm.
    Jenis-Jenis serta Manfaat Bebek
    Berdasarkan Jenis serta Manfaatnya maka bebek atau itik dapat di bedakan menjadi 3 yakni sebagai berikut :

    1. Bebek Tipe Pedaging

    Bebek Tipe Pedaging memiliki ciri-ciri, sbb :
    • Tubuh terlihat besar
    • Pertumbuhan yang sangat cepat
    • Membutuhkan asupan gizi yang tinggi
    • Leher pendek dan berjalan horizontal tidak begitu tegak
    Contoh : Bebek Abacot Range, Bebek Wels Harlequin

    2. Bebek Tipe Petelur

    Bebek Tipe Petelur memiliki ciri-ciri, sbb :
    • Ukuran tubuh relatif kecil
    • Seksualitas atau birahi tinggi
    • Umumnya mulai bertelur sekitar umur 6-7 bulan
    • Leher panjang
    • Berjalan tegak kurang lebih 45 derajat
    Contoh : Bebek Chambell, Bebek Runner Indian, Bebek Orpington

    3. Bebek Tipe Hias atau Ornamental

    Bebek Tipe Hias memiliki ciri-ciri, sbb :
    • Tubuh relatif sedang
    • Memiliki bulu yang indah dan halus
    • Pertumbuhan sangat cepat
    • Indukannya cenderung memiliki sifat mengerami telurnya sendiri
    Contoh : Bebek Rouen, Bebek Asleybury, Bebek Swedish

    Demikianlah informasi singkat mengenai bebek dan klasifikasinya, semoga informasi peternakan ini bermanfaat bagi kita semua


    xxxxxxxx

    PETERNAKAN

    cara menyembuhkan penyakit lumpuh pada bebek atau itik

    Cara Menyembuhkan lumpuh pada bebek - Salah satu tantangan yang sering sekali dijumpai oleh peternak itik atau bebek adalah adanya gangguan penyakit. seperti yang kita ketahui bahwa itik atau bebek lebih kebal atau lebih tahan terhadap serangan penyakit atau virus ketimbang jenis unggas yang lain misalnya ayam, namun kita sebagai peternak juga harus menyediakan pencegahan terhadap penyakit secara mendalam. seperti yang kita ketahui bersama bahwa bila penyakit telah berhasil mengenai ternak bebek atau itik, maka sangat banyak kerugiannya, salah satunya adalah turunnya produksi, bahkan lebih parahnya lagi dapat mengalami kematian pada bebek atau itik tersebut. 
    Sangat banyak jenis penyakit yang sering menyerang unggas, maka kita juga mesti mengetahui jenis penyakit yang sering menyerang bebek atau itik salah satunya yaitu penyakit lumpuh kaki. 2 faktor utama penyebab itik atau bebek menjadi lumpuh, Penyakit lumpuh pada itik atau bebek disebabkan oleh dua faktor, yaitu bebek atau itik kekurangan vitamin D dan yang kedua bebek terserang bakteri botulimus, mungkin bisa juga karena sebab lain akantetapi ini faktor yang paling sering menyebabkan bebek lumpuh. 

    Berikut ini adalah cara menyembuhkan penyakit lumpuh pada bebek atau itik :

    Bebek/Itik lumpuh yang disebabkan karena kekurangan vitamin D
    cara menyembuhkan penyakit lumpuh pada bebek atau itik

    Yang pertama penyebab bebek atau itik menjadi lumpuk karena kekurangan vitamin D yakni karena kurangnya cahaya didalam kandang, cahaya yang dimaksud adalah cahaya matahari. Cahaya yang masuk dalam kandang bebek dan mengenai bebek atau itik akan membantu pembentukan vitamin D pada tulang bebek/itik, cahaya matahari juga dapat membuat bebek lebih kebal terhadap penyakit dan bibit penyakit tidak bisa berkembang. 
    Sangat banyak manfaat dari sinar matahari, Apabila cahaya matahari kurang masuk dalam kandang  bebek maka secara perlahan ternak akan mengalami kelumpuhan total. bebek atau itik yang mengalami penyakit lumpuh maka dampak nya yakni pertumbuhan badannya menjadi melambat dan kurus, bahkan bila dibiarkan begitu saja maka bebek yang lumpuh tersebut bisa mati.

    Bakteri sangat berbahaya bagi tumbuh kembangnya unggas maka salah satu cara membunuhnya yaitu dengan memanfaatkan cahaya matahari, cahaya matahari dapat membunuh bakteri yang ada di dalam kandang bebek, salah satunya adalah jenis bakteri botulimus penyebab itik atau bebek lumpuh. Saat fungsi tulang pada bebek melemah karena kekurangan vitamin D dan ditambah lagi dengan adanya bakteri akan mengakibatkan bebek atau itik tersebut menjadi lumpuh total tidak bisa berjalan lagi. oleh karenanya, kandang bebek sebisa mungkin dibuat terkena sinar matahari diwaktu pagi agar terhindar dari penyakit lumpuh, kemudian juga kebersihan kandang juga harus tetap dijaga.

    Penyakit lumpuh pada bebek atau itik karena bakteri botulimus

    cara menyembuhkan penyakit lumpuh pada bebek atau itik

    Diatas sudah dijelaskan bahwa keadaan teknis kandanglah yg paling berpengaruh terhadap terjadinya penyakit lumpuh pada bebek atau itik, kekurangan cahaya matahari mengakibatkan kekurangan vitamin D. Itik atau Bebek yang kekurangan vitamin D akan sangat mudah terserang oleh penyakit botulimus.

    Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk Menyembuhkan Penyakit lumpuh pada bebek atau itik, diantaranya yaitu :

    1. Bebek dipisahkan dari kelompoknya dan jemur pada terik matahari, jangan terlalu lama juga dijemur.
    2. Beri untuk bebek yang lumpuh tersebut sedikit minyak kelapa dan pastikan bebek meminumnya.
    3. Dengan pemberian sedikit minyak makan, fungsinya untuk membuat bebek kehausan dan ingin minum terus
    4. Bila bebek yang lumpuh tersebut banyak minum maka sirkulasi menjadi lancar dan akan mengurangi kelumpuhan.
    Demikianlah informasi singkat mengenai penyakit lumpuh pada bebek atau itik dan cara menyembuhkannya. Cara ini banyak digunakan oleh para peternak bebek dalam mengatasi penyakit lumpuh. semoga informasi peternakan ini bermanfaat, khususnya bagi peternak bebek.

    xxxxxxxxxx

    PETERNAKAN ITIK MOJOSARI

    kelebihan atau keunggulan dalam beternak itik lokal jenis itik mojosari

    Keunggulan Itik Mojosari - Itik merupakan salah satu komoditas pertanian unggulan bagi masyarakat dipedesaan. Itik petelur lokal memiliki beragam asal usul. Itik-itik ini sering disebut sesuai wilayah asal dan sifat morfologis seperti itik bali, itik alabio, itik tegal, itik magelang, itik cirebon dan itik mojosari.

    Jenis-jenis Itik yang ada pada saat ini beragam kualitas maupun asal usulnya. maka dari itu sangat diperlukan dukungan penyediaan itik unggul yang memiliki produktivitas tinggi, untuk menghasilkan telur yang rasanya enak. Mungkin salah satu problem dalam pengembangan itik di pedesaan adalah rendahnya produktivitas karena kurangnya ketersediaan bibit itik yang berkualitas baik.

    Jenis Itik Lokal (Itik Mojosari)

    Jenis itik lokal diindonesia cukup banyak namun di antara banyak jenis itik lokal tersebut, itik mojosari lah salah satu itik lokal petelur unggulan. Itik Mojosari merupakan salah satu jenis itik petelur unggul yang berasal dari Mojokerto desa Modopuro Mojosari. Saat ini itik Mojosari ini telah tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Jenis itik lokal ini (Itik mojosari) mempunyai tingkat produktifitas yang lebih tinggi dibandingkan jenis itik Tegal.

    Itik Mojosari berpotensi untuk dikembangkan sebagai usaha ternak itik komersial, baik secara tradisional maupun berternak secara intensif. Berbeda dengan itik petelur jenis lainnya, itik mojosari ini memiliki ukuran telur lebih besar bila dibanding dengan jenis itik lokal lainnya. itik mojosari memiliki beberapa kelebihan/keunggulan, diantaranya seperti mudah beradaptasi dengan lingkungan baru dan jenis itik lokal ini cukup tahan terhadap serangan penyakit tertentu.
    Dari segi postur badan, bentuk badan itik Mojosari ini relatif lebih kecil jika di bandingkan dengan jenis itik petelur lainnya, tetapi telurnya cukup besar dan rasanya sangat enak.

    tingkat bertelur jenis-jenis itik lokal
    Table: Tingkat Produktifitas Bertelur Jenis Itik Lokal

    Sari segi produktifitas itik jenis ini cukup tinggi ini juga termasuk keunggulan dari itik mojosari, Itik Mojosari akan bertelur pertama kali pada usia 25 minggu dan jenis itik mojosari ini memiliki masa produksi lebih lama, bahkan bisa sampai 3 periode masa produksinya. Kemudian setelah itik mojosari ini berumur 7 bulan produksinya mulai stabil. Dengan perawatan yang baik produksi per harinya bisa mencapai rata-rata 70 sampai 80% dari seluruh populasinya. Kemudian juga itik mojosari ini memiliki masa produktif selama kurang lebih 12 bulan. Pada tahun ke dua, itik mojosari masih mampu menghasilkan telur, tetapi sudah tidak banyak lagi. Biasanya oleh para peternak itik setelah itik ini tidak produktif lagi, itik mojosari tersebut akan dijual untuk dimanfaatkan dagingnya, daging itik inipun cukup laris dipasaran.

      Ciri-ciri umum itik Mojosari, antara lain yaitu:

      1. Berat badan itik mojosari dewasa rata-rata 1,7 kg.
      2. Berat telur itik mojosari rata-rata 65 gram.
      3. Warna bulu kemerahan dengan variasi cokelat kehitaman, pada itik mojosari jantan.
      4. Ada 1-2 bulu ekor yang terlihat melengkung ke atas.
      5. Masa produksi 11 bulan/tahun.
      6. Warna paruh dan kaki hitam.
      7. Produksi telur itik mojosari rata-rata 230-250 butir/tahun.
      8. Warna kerabang telur putih kehijauan.

      Ada dua jenis itik mojosari, yaitu itik Mojosari Putih dan itik Mojosari Cokelat.

      1. Itik Mojosari Putih
      2. kelebihan atau keunggulan dalam beternak itik lokal jenis itik mojosari putih
        Ciri spesifik itik Mojosari Putih : Warna bulu putih mulus tanpa variasi baik pada yang jantan maupun pada betina, dengan kaki dan paruhnya berwarna kuning. Namun, dalam perkembangannya sekarang ini ada jenis itik hasil dari persilangan (Mojosari x Alibio), yang dari namanya saja sudah bisa ditebak yaitu campuran dari jenis itik Mojosari dan Itik Alabio. 

      3. Itik Mojosari Cokelat
      4. kelebihan atau keunggulan dalam beternak itik lokal jenis itik mojosari cokelat
        Ciri spesifik itik Mojosari Cokelat : warna bulu coklat kemerahan dengan beberapa variasi baik pada yang jantan maupun pada betina. Warna bulu itik mojosari jantan lebih hitam dari pada betina terutama di bagian dada, kepala, bagian leher dan ekornya. dan warna kaki serta paruhnya lebih hitam dari pada itik Mojosari cokelat betina
        Selain itu jenis Itik Mojosari Cokelat jantan mempunyai beberapa helai bulu ekor yang nampak melengkung ke atas.
      Demikianlah informasi mengenai jenis itik petelur lokal yaitu itik mojosari, jenis itik lokal ini memang mempunyai banyak keunggulan dibandingkan dengan jenis-jenis itik lokal yang lain, data ini kami olah dari berbagai sumber



      Belum ada Komentar untuk "Beternak bebek, penyakit yang sering menjangkiti ternak bebek "

      Posting Komentar

      Iklan Atas Artikel

      Iklan Tengah Artikel 1

      Iklan Tengah Artikel 2

      Iklan Bawah Artikel